Berburu Steak Murah di Denpasar Bali


Berburu Steak Murah di Denpasar Bali Apakah anda mengetahui dari manakah sejarah hidangan kuliner berupa steak bermula ? Steak pada awalnya merupakan hidangan yang khusus disajikan untuk para tentara Inggris tengah yang sedang bertugas di Perancis setelah berakhirnya perang Waterloo, dimana steak sebagai salah satu jenis masakan yang terdiri dari daging sapi, domba, kambing dan fillet ikan laut dengan proses pemasakan yaitu dibakar atau dipanggang dengan berat daging rata – rata 100 sampai 400 gram per porsinya. Lebih lengkap lagi hidangan ini diberi tambahan berupa kentang goreng, sayur rebus seperti wortel atau kubis dan beragam saos. Saat ini hidangan steak sudah menyebar ke seluruh mancanegara hingga pulau Dewata sehingga anda mudah untuk berburu steak murah di Denpasar.
Jenis daging apa sajakah yang dapat diolah menjadi sepiring steak yang lezat dan bernilai gizi tinggi untuk kesehatan badan anda ?
Seperti disebutkan di atas, daging sapi merupakan salah satu jenis daging yang sudah umum dipakai sebagai bahan baku utama hidangan steak atau beef steak (istilah untuk steak yang menggunakan bahan utama dari daging sapi saja), tetapi pada dasarnya steak dapat dibuat dengan memakai bahan baku yang berasal dari jenis daging lain yaitu daging domba muda yang disebut dengan lamb steak, daging kambing yang disebut dengan mutton steak dan fillet ikan yang disebut dengan fish steak.

Untuk memperoleh hidangan kuliner steak yang bercita rasa tinggi dan penuh kelezatan, anda perlu memperhatikan beberapa tips penting tentang cara memasak daging hingga menjadi sepiring hidangan yang lezat menggoda selera untuk segera mencicipinya. Perhatikan teknik pemilihan daging yang akan dipakai adalah harus dari bagian daging terempuk yang ada pada hewan ternak yang dimaksud, lalu ditunjang oleh teknik pemotongan daging yang dilakukan harus hati – hati yaitu daging dipotong dalam posisi tegak lurus terhadap serat otot yang fungsinya untuk meningkatkan kelembutan daging saat dimasak nanti serta pergunakan takaran pas daripada bumbu masak sebagai pelengkap hidangan sehingga hidangan steak yang dihasilkan benar – benar bercita rasa tinggi dan penuh kelezatan seperti kobe beef steaks merupakan salah satu jenis hidangan daging steak termahal di dunia yaitu daging steak yang memakai bahan baku berupa daging sapi jenis wagyu.

Mencoba wisata kuliner murah ke Bali khususnya kota Denpasar ? Kenapa tidak ! Pada artikel kami kali ini akan diberikan informasi mengenai beberapa tempat makan di Bali yang cukup murah, meriah namun tetap enak dan layak untuk anda coba. Kota Denpasar tidak hanya tepat untuk dijadikan sebagai tujuan wisata utama pulau Dewata, juga sangat bagus untuk mengisi perut lapar atau berwisata kuliner. Bagi penggemar kuliner steak murah, kota Denpasar merupakan salah satu tempat tujuan wisata yang menyediakan beragam kuliner berupa steak dari dalam negeri maupun luar negeri. Mulai kuliner dengan cita rasa khas dari Nusantara hingga hidangan mewah ala Eropa.

Berikut diberikan 10 restoran atau kafe dan tempat makan yang paling enak dan murah terdapat di kota Denpasar :

1). Mama San Bali. Tempat makan ini terletak di jl. Raya Kerobokan no. 135, Benoa Kuta Selatan Badung Bali. Menu utama yang disajikan adalah masakan Asia seperti masakan Cina, Indonesia, Singapura, India, Melayu, Thailand, Kamboja dan Vietnam.

2). Beecup. Apabila anda adalah salah seorang penyuka jenis hidangan penutup maka tidak ada salahnya berkunjung ke tempat makan ini yang berlokasi di jl. By Pass Ngurah Rai no.968 Sanur, tepatnya di seberang Kopi Bali. Ditempat ini tersedia Cupcakes dengan harga yang cukup murah dan beranekaragam rasa sangat khas dan unik yang tentunya berbeda dari tempat – tempat lainnya.

3). Bale Udang Mang Engking. Tempat makan ini menyajikan nuansa alam pedesaan yang khas Bali namun memiliki arsitektur bangunan khas Sunda yang dikelilingi oleh kolam ikan. Anda dapat menikmati aneka makanan khas Sunda, disamping anda bisa berekreasi yang menyediakan tempat bermain untuk balita dan anak – anak kecil. Lokasinya adalah di jl. Nakula no. 88, Sunset Road Kuta atau jl. Raya Goa Gajah, Banjar Teges Kanginan, Desa Peliatan, Ubud.

4). Babi Guling Chandra. Apakah anda adalah penyuka hidangan daging babi ? Pasti anda akan tertarik untuk mencoba hidangan khas Bali yaitu babi guling. Tiba di airport Ngurah Rai, anda dapat langsung menuju ke lokasi tempat makan ini untuk sekedar menikmati lezatnya sepiring hidangan babi guling. Alamat lengkapnya adalah jl. Teuku Umar no. 140, Denpasar, Bali.

5). Ryoshi. Tempat ini merupakan restoran yang khusus menyajikan hidangan khas ala Jepang, oleh karenanya anda kami sarankan untuk berkunjung ke restoran Ryoshi. Restoran Ryoshi berlokasi di Bali Galeria Mal 1st. floor, Denpasar, Bali. Makanan yang tersedia adalah chicken teriyaki, bento, futo maki dan sushi. Ryoshi juga membuka cabang di jl. Seminyak no. 17, Seminyak, Bali.

6). Baker's Corner. Restoran ini khusus menyediakan makanan khas Eropa sebagai pilihan bersantap pagi atau makan siang dan makan malam anda bersama keluarga. Kisaran harga dari makanan yang ditawarkan adalah jenis Baker's Corner mulai dari IDR. 19.000 – IDR. 190.000. Lokasi dari Baker's Corner terletak di jl. Teuku Umar no. 173, Denpasar.

7). Nammos Beach Club. Nammos Beach Cluba dalah restoran yang berlokasi di tepi pantai tersembunyi namun memiliki pesona alam sangat memukau. Lokasinya adalah Karma Kandara Resort, di jl. Villa Kandara, banjar Wijaya Kusuma, Ungasan. Untuk ke restoran ini anda harus menuju ke restorant De Mare terlebih dahulu yang juga berlokasi di Karma Kandara Resort. Setelah itu anda akan diantar ke lokasi yaitu menuruni tebing curam dengan memakai elevator untuk mencapai tepi pantai. Di pantai inilah Nammos Beach Club berdiri sangat anggun. Restoran ini khusus menyediakan masakan Asia berupa pizza dan makanan laut. Kisaran harga makanan yang ditawarkan mulai dari IDR. 95.000 – IDR. 285.000.

8). Bali Bakery. Anda ingin mencicipi aneka kue, roti atau minuman ala mancanegara ? Maka Bali Bakery adalah salah satu tempat makan paling enak di Bali. Selain ditemukan di jl. Hayam Wuruk no. 181 Kedaton, Denpasar, Bali Bakery juga terdapat di dua tempat wisata favorit yaitu di daerah Kuta dan Sanur. Roti yang ditawarkan sangat bervariasi dan enak seperti danish, blackforest dan roti jagung. Tempatnya juga bersih, sangat nyaman dan pelayanannya yang cepat dan ramah.

9). Warung Subak. Tempat makan Warung Subak berlokasi di jl. Astasura no. 5 Peguyangan, Denpasar. Menawarkan makanan berupa hidangan seafood yang sangat enak dengan harga terjangkau, juga tempat yang sangat nyaman dalam wisata kuliner anda di Bali.

10). Warung Satria. Apakah anda sedang berburu tempat makan murah di Bali ? Maka warung ini kami rekomendasikan untuk patut anda kunjungi. Warung Satria menawarkan makanan Indonesia yaitu nasi campur dengan menu utama adalah hidangan dari daging ayam yang sangat spesial. Lokasi dari warung Satria terletak di jl. Kedondong 11, banjar Dinas Suluban, Uluwatu.

Selamat berburu steak dan hidangan lezat lainnya dengan harga murah di Bali.